Jumat, 11 Maret 2011

a letter to God

Tuhan, minggu-minggu terakhir ini terlalu berat persoalan yang ku alami
terlalu besar rasa putus asa yang datang
terlalu banyak kekecewaan yang menerpa
terlalu lelah hati untuk menerima semuanya dengan lapang
terlalu banyak air mata tertumpah
mereka semua datang kadang di satu hari yang sama dan bergantian
tapi selalu aku membawanya dalam doa
dan benar, Kau selalu membuka jalan di saat rasa penat itu datang
tapi, kapan aku akan menjadi lebih kuat untuk menghadapi semua masalah yang datang
kapan aku bisa tidak menangis menghadapi setiap kekecewaan yang ada
kapan aku bisa tersenyum untuk menerima setiap sakit hati
aku tidak cukup kuat Tuhan, dan Kau mengetahuinya dengan sangat baik
hanya kekuatanMu yang kubutuhkan Tuhan untuk menjadi kekuatanku di dunia ini
supaya semua masalah yang datang tidak lagi kuhadapi dengan air mata dan rasa kecewa
tapi akan ku hadapi dengan kekuatan yang telah aku terima dariMu
amin...

Your daughter

O L A


Tidak ada komentar:

Posting Komentar